KONFIGURASI ELEKTRON

  

Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh

Halo sobat kimiaπŸ˜„ 

Pada pertemuan kali ini, kita akan membahas tentang KONFIGURASI ELEKTRON. nantinya kita akan mempelajari bagaimana cara menentukan letak suatu unsur dalam tabel periodik. Ayo kita belajar bersama ^^

Pernahkah kalian memperhatikan bangunan hotel? Dari gambar di atas kita bisa melihat bahwa hotel tersebut terdiri atas beberapa lantai. Setiap lantainya terdapat banyak kamar. Untuk susunan lantai dan kamar hotel sama dengan pembahasan kita kali ini yaitu susunan elektron pada kulit atom yang dikenal dengan konfigurasi elektron.

A. Konfigurasi Elektron

Konfigurasi elektron adalah penyusunan atau penataan elektron dalam suatu atom. Konfigurasi elektron digunakan untuk menentukan letak suatu unsur dalam tabel periodik. Jumlah elektron valensi menunjukkan golongan, sedangkan jumlah kulitnya menunjukkan periodenya. Penetapan golongan dan periode adalah dengan cara menuliskan konfigurasi elektronnya.

- penetapan golongan untuk :

1) golongan utama ditentukan dengan konfigurasi elektron pada kulit-kulit elektronnya

2) golongan transisi ditentukan dengan konfigurasi elektron menurut aufbau

Terdapat dua cara dalam penulisan konfigurasi elektron :

1. Konfigurasi Elektron berdasarkan kulit

Contoh :

Tentukan konfigurasi elektron dari unsur-unsur berikut :
1) 11 Na
Jawab
11 Na = 2    8    1
             K    L    M
2) 17 Cl
Jawab
17 Cl = 2    8    7
             K    L    M
3) 31 Ga
Jawab
31 Ga = 2    8    18    3
             K    L    M    N

Berikut ini ada contoh konfigurasi elektron dari beberapan unsur

2. Konfigurasi Elektron berdasarkan Model atom mekanika kuantum

Terdapat empat aturan dalam penulisan konfigurasi elektron yaitu :

a. Aturan Aufbau

Elektron menempati pada orbital dimulai dari tingkat energi terendah ke tingkat energi yang lebih tinggi. Kalian bisa perhatikan gambar dibawah ini, dimana pengisian elektron dimulai dari 1s karena memiliki energi terendah

sebelumnya kita sudah belajar kalau setiap kulit memiliki daya tampung elektron yang berbeda-beda.

Contoh :

Buatlah konfigurasi elektron dari :
1) 2 He    = 1s1
2) 7 N      = 1s1   2s2   2p4

-penentuan golongan :

1) jika pada konfigurasi elektron, elektron valensi terletak pada orbital s atau p maka unsur tersebut termasuk golongan utama atau A

ns^x   np^y

golongan    = (x+y) A

periode       = n

2) jika terletak pada orbital d maka golongan transisi atau B

ns^x    (n-1) d^y

Golongan B :
  • Jika (x+y) = 3, maka gol III B
  • Jika (x+y) = 4, maka gol IV B
  • Jika (x+y) = 5, maka gol V B
  • Jika (x+y) = 6, maka gol VI B
  • Jika (x+y) = 7, maka gol VII B
  • Jika (x+y) = 8/9/10, maka gol VIII B
  • Jika (x+y) = 11, maka gol I B
  • Jika (x+y) = 12, maka gol II B
Contoh :
1. Tuliskan konfigurasi elektron dari atom 12 Mg!
Jawab :
12 Mg = 1s2  2s2  2p6  3s2
Maka, atom tersebut terletak pada periode 3 golongan II A
2. Tuliskan konfigurasi elektron dari atom 26 Fe!
Jawab :
26 Fe = 1s2  2s2  2p6  3s2  3p6  4s2  3d6
Maka, atom tersebut terletak pada periode 4 golongan VIII B

b. Aturan Hund

Dalam pengisian orbital yang setingkat, elektron-elektron cenderung tidak berpasangan sebelum semua orbital terisi penuh oleh elektron. Pengisian elektron dalam suatu orbital dengan tingkat energi yang sama terlebih dahulu diisi secara sendiri-sendiri, kemudian dilanjutkan secara paralel.

Contoh :

Berikut ini ada contoh konfigurasi elektron dari beberapan unsur

c. Azaz Larangan Pauli

Prinsip ini menerangkan bahwa dalam satu atom tidak boleh ada dua elektron yang mempunyai keempat bilangan kuantum (n, l, m, dan s) yang sama. Jadi, setiap orbital hanya dapat berisi dua elektron dengan arah spin yang berlawanan.

Contoh :

1.) konfigurasi 1s2

2.) 15 X = 1s2   2s2   2p6   3s2   3p3

d. Aturan Penuh-Setengah Penuh

Subkulit d cenderung penuh (d^10) atau setengah penuh (d^5) cenderung lebih stabil.

Contoh :

24 Cr = 1s2  2s2  2p6  3s2  3p6  4s1  3d5 (setengah penuh) πŸ‘

bukan 1s2  2s2  2p6  3s2  3p6  4s2  3d4 (ini salah)πŸ‘Ž


Jadi itulah penjelasan terkait KONFIGURASI ELEKTRON. Untuk penjelasan lebih lanjut yuk simak video berikut  ini
Okey sampai disini dulu yaa pembahasan kita, jika ada yang ingin ditanyakan mari berdiskusi di kolom komentar. Terimakasih sudah membaca sampai akhir, semoga ilmu ini dapat bermanfaat untuk kalian semua. Sampai berjumpa di pembahasan lainnya. See u next time πŸ’•πŸ‘‹

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Aneka Ragam Teknologi Media Informasi dalam Pendidikan

Pengalaman Seleksi PPAN Tahun 2022 PART 1

TEORI ATOM